Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Konferda KAI Sulsel 2024 Hasilkan Lima Presidium

MAKASSAR, KORANSULSEL – Konferensi Daerah (Konferda) Kongres Advokat Indonesia (KAI) Sulawesi Selatan sukses digelar di Hotel Mercure Makassar pada Sabtu malam (9/11). Meski diwarnai beberapa interupsi dari peserta sidang, pemilihan anggota presidium berjalan lancar, menghasilkan keputusan yang disepakati bersama.

Dalam proses pemilihan yang berlangsung cukup alot, terpilih lima advokat yang akan menjadi Presidium Dewan Pimpinan Daerah (DPD) KAI Sulsel untuk periode 2024-2029. Berikut adalah nama-nama presidium terpilih:

Adv. Hasan, S.H., M.H., CIL
Adv. Syamsuddin Hamid, S.H.
Adv. Harmoko, S.H., CIL
Adv. Mahyuddin Jamal, S.H.
Adv. Amir Amin, S.H.

Ketua Presidium DPP KAI , Dr. KP. H. Heru Notonegoro, SH, MH, CIL, CRA, memberikan ucapan selamat kepada para presidium terpilih.
“Saya mengucapkan selamat atas terpilihnya lima Presidium DPD KAI Sulawesi Selatan. Antusiasme peserta luar biasa, dan saya percaya bahwa kelima presidium ini akan menjadikan Advokat KAI lebih cadas, cerdas, dan berkelas,” ujarnya.

Kepemimpinan KAI Sulsel menganut sistem presidium kolektif kolegial, mengikuti format organisasi di tingkat pusat. Sistem ini bertujuan agar KAI dapat lebih berkembang dan memainkan peran penting dalam perkembangan profesi hukum di Indonesia.

Salah satu peserta Konferda, Adv. Mumtazah, menyampaikan harapannya atas kepemimpinan yang baru.
“Dengan terpilihnya lima presidium baru, semoga KAI Sulsel dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi lebih besar bagi masyarakat dan profesi hukum di Sulawesi Selatan,” ungkapnya.(KS)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER